Lompat ke isi utama

Berita

Launching Hari Pemungutan Suara 2024 artinya Pemilu 2024 sudah di gaungkan

Launching Hari Pemungutan Suara 2024 artinya Pemilu 2024 sudah di gaungkan

Bertempat di Ruang pertemuan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solok, pada Senin,(14/02/202) Pukul 19.00 WIB, Ketua Bawaslu Kota Solok Triati, S.Pd. Mengikuti kegiatan Launching Hari Pemungutan Suara Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024 melalui siaran langsung kanal YouTube Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia. Bersama dengan undangan lainya Forkopimda, Perwakilan Partai Politik, Ormas, dan Pihak terkait Ketua Bawaslu Kota Solok.

Ketua Bawaslu Kota Solok dalam sambutannya menyampaikan, dengan adanya Launching Pemilu 2024, ini menandakan bahwa Pemilu akan kita laksanakan dua tahun yang akan datang, tepat di tanggal 14 Februari 2024. dua tahun itu bukanlah waktu yang panjang tetapi ini adalah waktu yang singkat, karena kita mesti mempersiapkan segala sesuatunya. Dari sisi Penyelenggara Pemilu mesti meningkatkan segala yang perlu dipersiapkan termasuk kualitas diri, kualitas SDM dari penyelenggara pemilu itu sendiri dan juga kualitas dari pelaksanaan pemilu itu sendiri.

Begitu juga dengan pengawasan, sehingga hal ini  menjadi sesuatu hal yang krusial, sangat penting sekali agar pemilu itu nantinya dipersiapkan secara matang. Masing-masing lembaga institusi memiliki peranannya masing-masing, Pemerintah Daerah, TNI, Polri, Bawaslu sebagai Pengawas dan KPU sebagai tenaga teknis memiliki fungsi dan peranan masing-masing, maka kita mesti memantapkannya dari saat ini.

Dan yang tak kalah penting adalah bahwa peranan partai Politik itu sangat krusial untuk bisa menyampaikan sosialisasi ini ketengah-tengah masyarakat, sehingga masyarakat bisa menerima seluruh informasi. Untuk itu kita mesti memaksimalkanya, tidak hanya mengatakanya bahwa kita melakukan sosialisasi sebagai bentuk dari melepaskan tanggungjawab saja, tapi memang mesti ada kesadaran dari kita, bahwa sosialiasai itu memang mesti kita lakukan, harus sampai di tengah-tengah masyarakat. Tidak bisa hanya tugasnya KPU, Bawaslu, Pemerintah Daerah, TNI, Polri tetapi semuah pihak memiliki tanggungjawab untuk bisa memberikan sosialisasi apapun terkait pelaksanaan Pemilu. Sehingga dalam hal ini mesti di persiapkan dari dini bagaimana persiapan Pemilu itu bisa dilaksanakan secara maksimal.

Pesan ketua Bawaslu Kota Solok, mari kita bersama-sama saling bahu-membahu, sesuai dengan tugas dan pokok serta fungsi kita masing-masing dalam Proses mewujudkan pelaksanaan Pemilu 2024.

Ketua KPU Kota Solok Asraf Danil H, S.Sos., MM. mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua pihak yang hadir pada kesempatan malam ini. Launching ini menandakan bahwa Gong pemilu 2024 sudah dimulai sehungga kita semuanya mesti mempersiapkan diri, baik kami sebagai penyelenggara pemilu maupun seluruh pihak juga mesti mempersiapkan diri. Persiapan dari pelaksananya maupun pesertanya.

Walikota Solok diwakili oleh Asisten Pemerintah dan Kesra, Drs. Nova Elfino, dalam sambutan beliau menyampaikan sebagai pemerintah daerah siap untuk memfasilitasi sesuai dengan tugas pokok dari pemerintah daerah. Untuk Pemilu itu anggarannya dari APBN sedangkan untuk pemilihan yang juga diselenggarakan tahun 2024 disiapkan oleh pemerintah daerah. Kita berharap pengalaman yang sudah jangan sampai kita masuk yang nomor terakhir dalam penandatanganan NPHD nantinya. Maka dari sekarang mesti sudah dibicarakan dan di sampaikan, sehingga kita tidak termasuk kloter terakhir dalam  penandatanganan NPHD.

Ketua DPRD Kota Solok yang diwakili oleh Dasril In Dt.Malintang Sutan menyampaikan bahwa tanggungjawab pemilu tidak hanya pada penyelenggara tetapi kita semua juga berperan andil untuk mensukseskanya. Sebagai DPRD kita siap mensukseskan pemilu 2024 yang kita harapkan bisa berjalan dengan baik dan benar, maka kita semua harus menyiapkan segala sesuatunya dari sekarang.

Kapolres Solok Kota yang dihadiri oleh Kasat Intel Polres Solok Kota Jufrinaldi, SH. Menyampaikan Polres Solok Kota siap untuk mengamankan Pemilu Tahun 2024, Kita berharap jangan sampai terjadi adanya Asap, adanya darah yang berceceran atau adanya Kaca yang pecah untuk Pemilu 2024. Artinya, kita berharap Pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik, lancar dan aman. Dan kita siap untuk mensukseskannya.

Dandim 0309 dihadiri oleh Pasi Intel 0309 Solok Lettu Jon Erikson dalam sambutan beliau menyampaikan bahwa sebagai TNI siap untuk mengawal pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, sebagai tenaga pengamanan akan siap bahu membahu untuk mensukseskannya.

 

#Penulis: DP